545 Mahasiswa FKIP UNIPMA Ikuti Pembekalan PLP-I dan Microteaching
Sebanyak 545 mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas PGRI Madiun (Universitas PGRI Madiun) mengikuti pembekalan Program Lapangan Pendidikan (PLP) I dan Microteaching tahun akademik 2024/2025. Kegiatan yang berlangsung di Graha Cendekia pada Rabu, 12/03/2025, hal ini menjadi tahap awal sebelum mahasiswa diterjunkan ke sekolah mitra untuk mengasah keterampilan mengajar mereka.
Dalam pelaksanaan PLP-I ini, mahasiswa akan didampingi oleh 60 dosen pembimbing lapangan (DPL) yang berperan sebagai mentor dan pengarah selama mereka menjalani praktik di sekolah. Para DPL akan memberikan bimbingan langsung agar mahasiswa dapat mengimplementasikan teori pendidikan dengan lebih baik di dunia nyata.
Pembekalan ini menghadirkan lima narasumber ahli yang memberikan wawasan mendalam bagi mahasiswa. Dr. Lingga Nico Pradana., M.Pd, bersama Tim PMB, menjelaskan sistem PLP-I, sementara Dr. Elly’s Mersina Mursidik., M.Pd, dan ibu Asri Musandi Waraulia, S. Pd., M. Pd., mengupas mekanisme pelaksanaannya. Dr. Samsul Arifin, M.Pd, menguraikan konsep dan praktik microteaching, dan Drs. Ibnu Mahmudi, M.M, dari Tim Satgas PPKPT, menekankan pentingnya etika dan pencegahan perundungan dalam dunia pendidikan.
Ketua pelaksana, Dr. Elly’s Mersina Mursidik., M.Pd, menegaskan bahwa pembekalan ini bertujuan membentuk kesiapan mahasiswa dalam menjalankan peran sebagai calon pendidik. “Menjadi guru bukan sekadar mengajar, tetapi juga menjadi panutan bagi siswa. Perilaku, sikap, dan kedisiplinan mahasiswa harus mencerminkan figur seorang pendidik yang profesional. Dengan adanya pembekalan ini, mereka akan lebih siap menghadapi dunia pendidikan yang sesungguhnya,” ungkapnya saat diwawancarai.
Mahasiswa yang mengikuti program ini akan melaksanakan praktik di berbagai sekolah mitra yang tersebar di Madiun dan sekitarnya. Sekolah-sekolah tersebut meliputi SDN Klagenserut 1, SDN Wayut 3, SDN Ngadirejo 2, SDN Jatirejo, SDN Buduran, SDN Sirapan 1, SDN Maospati 3, SDN Tinap 2, SDN Teguhan 2, RA Al Hadid, TK Masyitoh, Cendekia Kids School, SDN Jiwan 1, SDN Jiwan 2, SDN Grobogan 2, SDN Dimong 3, SDN Mejayan 1, SDN Klitik 1, SDN Bulu 1, SDN Sugihwaras 1, SMK Gamaliel, SMKN Wonoasri, SMKN 1 Jiwan, SMKN 2 Jiwan, MAN 4 Kabupaten Madiun, SMAN Karas, SMAN 1 Barat, SMAN Sukomoro, SMAN 1 Maospati, SMAN 1 Jiwan, SMAN 2 Mejayan, dan SMK Cendekia.
Pembekalan PLP-I dan Microteaching ini diharapkan mampu membuat mahasiswa tidak hanya menguasai teori pendidikan, tetapi juga mengaplikasikannya secara nyata di kelas. Kegiatan ini menjadi langkah awal bagi mereka untuk berkembang menjadi guru profesional yang siap menghadapi tantangan di dunia pendidikan serta memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan generasi mendatang.